SOLOK - Event Gowes Wisata Salingka Danau, resmi dimulai. Kegiatan olahraga bersepeda santai dengan menyuguhkan keindahan alam yang dimiliki Kabupaten Solok itu dibuka secara resmi oleh Bupati Solok Capt. H. Epyardi Asda, , M.Mar, Dt. Sutan Majo Lelo, Sabtu, 29 Oktober 2022.
Kegiatan yang digelar Pemerintah Daerah Kabupaten Solok melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan selama 2 hari, hingga Minggu, 30 0ktober 2022 itu, dilaksanakan sekaligus dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda ke-94.
Bersama Bupati Solok, turut hadir Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ny.Hj. Emiko Epyardi Asda, S.P, Sekretaris Daerah, Medison, S.Sos., M.Si, Asisten I Drs. syahrial, MM, PLT Asisten II, Syaiful, Asisten III Edityawarman, para Staf Ahli, para Camat, Forkopincam, Wali Nagari, KAN, BPN, dan masyarakat Alahan Panjang.
Acara Gowes Wisata Salingka Danau ini merupakan, acara perdana sekaligus sebagai momentum napak tilas dari event Tour de Singkarak. Tak hanya bersepeda, kegiatan ini juga dikolaborasikan dengan antara Kesenian, Bazar UKM dan Ekonomi Kreatif serta Bersepeda.
Mengambil momen Hari Sumpah Pemuda Ke – 94 Tahun 2022. Dengan harapan, semangat Sumpah Pemuda menjadi inspirasi kebangkitan Pariwisata Kabupaten Solok untuk peningkatan perekonomian masyarakat.
Bupati Solok H. Epyardi Asda dalam sambutanya mengapresiasi Panitia dan semua pihak, yang telah berusaha dan bekerja keras kurang lebih dua bulan terakhir, mempersiapkan acara Gowes Salingka Danau .
Kendati, masih terdapat kekurangan dalam persiapannya, Bupati Epyardi Asda berharap, acara yang dilangsungkan selama dua hari ini dapat berjalan lancar dan meriah.
Melalui pelaksanaan kegiatan ini, Bupati berharap bisa menarik wisatawan untuk datang berkunjung ke Alahan Panjang Resort, hingga berdampak pada sektor perekonomian masyarakat setempat khususnya dan Kabupaten Solok pada umumnya.
Tidak menutup kemungkinan kata Bupati Epyardi Asda, akan ada investor yang mau bekerjasama dengan Pemerintah Daerah untuk membangun dan mempercantik tampilan dari tempat wisata seperti Danau Diatas, Danau Dibawah dan Danau Talang.
Pada kesempatan itu, Bupati Epyardi Asda juga menyampaikan harapan agar Kesenian Anak Nagari di berikan Pembinaan. Dengan cara, membentuk Dewan Kesenian yang berada di bawah Dinas Pariwisata.
Kepada Dinas terkait, Bupati menginstruksikan untuk membuat Surat Edaran, yang berisi tentang imbauan kepada seluruh Wali Nagari di Kabupaten Solok, agar menganggarkan dana untuk pembinaan Kesenian Anak Nagari,
“Kesenian kita tidak kalah dengan daerah lain, bina anak muda kita dengan sungguh-sungguh. Sehingga nanti mereka yang akan tampil, benar-benar orang yang telah siap dan bagus” ” tutur Bupati Epyardi Asda.
Mengakhiri sambutannya, Bupati Epyardi Asda berharap, untuk kedepannya, agar acara besar seperti Gowes Salingka Danau ini, pihak terkait benar-benar harus di persiapkan dengan baik dan matang.
” Jika berhasil, ini akan berdampak positif, baik dalam hal promosi daerah, promosi pariwisata, promosi UKM dan Kesenian ” pungkas Bupati Solok.
Sebelumnya Plt. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Solok, Drs.Muhammad Alfajri, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Fathnaini Aisyah, S.Pt, mengatakan, melalui Gowes Wisata yang dikemas dalam Napak Tilas Tour de Singkarak dalam memperingati Sumpah Pemuda ini, diharapkan bisa mendukung promosi destinasi wisata Kabupaten Solok, khususnya pada kawasan 3 danau yang dilalui.
"Kita berharap dengan berbagai event yang digelar, khususnya Gowes Wisata dalam momentum semangat Sumpah Pemuda ini kita dongkrak geliat pariwisata, hingga bisa meningkatkan kunjungan wisatawan yang bermuara pada peningkatan ekonomi masyarakat sekitar lokasi, dan Kabupaten Solok secara umum, " sebut Fathnaini. (*)